Hari ini pelaksanaan Jambore Madrasah MI dan MTs Se Kota Mojokerto telah berakhir. Para peserta telah mendapatkan banyak pelajaran berharga selama mengikuti sejumlah kegiatan.

Fisik dan mental mereka telah dilatih selama mengikuti kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 18 Oktober hingga 20 Oktober 2022.

Banyak agenda kegiatan yang dilaksanakan selama Jambore Madrasah MI dan MTs kemarin. Dari seluruh kegiatan tersebut, siswa – siswi MIS Darul Huda berhasil memperoleh juara untuk kategori lomba berikut ini :
1. Juara 1 Giat Puisi
2. Juara 3 Giat Pidato
3. Juara 3 Giat Sandi
4. Juara 3 Giat Pionering Putra dan Putri
5. Juara 3 Giat Pentas dan Seni

Siswa – siswi MIS Darul Huda merayakan kemenangan yang berhasil diraih

Selamat atas prestasi yang diperoleh siswa – siswi MIS Darul Huda. Selamat atas kerja keras kalian selama mengikuti Kegiatan Jambore Madrasah.

MIS Darul Huda
Satu Janji Prestasi

TIM IT MISDHA

Leave A Comment